Wire Rope Atau Kawat Baja
Fungsi dan kegunaan kawat baja atau dengan nama lainnya wire rope pasti sudah tidak asing lagi. Khususnya anda yang sudah sering menggunakan kawat baja pada kebutuhan sehari-hari di dalam perkapalan. Kawat baja merupakan alat berbentuk tali yang terbuat dari baja. Kawat baja di bentuk dari kumpulan wire atau kawat baja tipis yang di pilin hingga membentuk kesatuan bernama strand.
Strand tersebut di kumpulkan menjadi beberapa strand kemudian di pilin pada core untuk membentuk suatu kesatuan kawat baja yang punya konstruksi berbeda sesuai dengan jumlah strand yang di pilin. Nama lain dari kawat baja ini adalah wire rope, mungkin terdengar lebih umum di telinga anda namun memang sebagian orang menyebutnya dengan istilah kawat baja atau tali baja.
Produk Kami :
Jenis-Jenis Wire Rope
Jenis kawat baja pada dasarnya sangat beragam, beberapa jenis dari kawat baja di gunakan untuk alat khusus dan pada aplikasi khusus sehingga jenis kawat baja tersebut memang di buat khususnya hanya untuk satu aplikasi saja. Beberapa di antara jenis kawat baja antara lain:
Kawat Baja General Purpose
Sesuai dengan nama kawat ini, general purpose dari distributor besi Tangerang artinya di gunakan pada berbagai aplikasi. Jenis ini adalah yang paling umum di gunakan sebagian besar orang karena kegunaannya yang sangat umum sehingga tidak membutuhkan jenis kawat baja khusus untuk di terapkan pada aplikasi lapangan. Konstruksi dari tipe wire rope ini banyak sekali jenisnya dan secara umum di gunakan pada aplikasi Lifting, Towing, Lashing, Fishing, Logging dan lainnya.
Kawat Baja Elevator
Dari namanya saja yaitu elevator, tentunya jenis wire rope satu ini di gunakan hanya untuk elevator saja. Fungsinya yaitu membantu pengoperasian jalannya elevator. Jenis kawat baja ini di gunakan pada katrol elevator untuk mengangkat dan menurunkan elevator tersebut.
Kawat High Performance
Jenis yang terakhir yaitu kawat high performance. Jenis kawat ini biasanya di gunakan secara khusus dan cara pembuatannya juga khusus yaitu dengan dipress sehingga punya aukuran yang lebih kecil namun tidak mengubah kekuatan aslinya. Nama lain dari proses pengepressan wire rope ini adalah compacting.
Berbagai Kegunaan Wire Rope
Penggunaan wire rope sangat luas dan mudah di temukan dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya di gunakan oleh para nelayan untuk menangkap ikan, industry mining, konstruksi hingga telekomunikasi. Berikut ini beberapa manfaatnya:
Industri Perkapalan
Salah satu penggunaan material baja ini yaitu dalam industry perkapalan. Contoh aplikasinya antara lain sebagai penarik agar kapal bisa menambat ke dermaga atau galangan. Selain itu, juga digunakan sebagai alat penarik kapal rusak. Kawat baja ini pada kapal di aplikasikan juga pada crane guna membantu proses operasional mesin saat menarik peti container. Pengikatan barang besar pada kapal tongkal juga memanfaatkan bahan ini.
Industri Perikanan
Pada industry perikanan, plat besi kawat seling di gunakan untuk membantu para nelayan dalam pengangkatan jala saat menangkap ikan. Jala berukuran besar yang memuat ikan hingga berton-ton tentunya harus menggunakan tali pengangkat yang kuat.
Industri Gas dan Perminyakan
Aktivitas kerja di industry ini melibatkan banyak pengorbanan untuk eksplorasi maupun eksploitasi sumber gas serta kilang minyak. Kawat baja di gunakan sebagai komponen drilling line untuk pekerjaan pengeboran.
Industri Konstruksi
Pemakaian wire rope dalam konstruksi tentunya sangat beragam. Lift yang di naiki ketika ada di gedung-gedung dapat naik turun karena ada komponen material ini dan besi beton. selain itu, juga di gunakan pada pekerjaan jembatan hingga paku bumi.
Industri Telekomunikasi
Tower pemancar yang memungkinkan terkirimnya sinyal dapat berfungsi dengan baik karena adanya guy wire sebagai penstabil antenna (tower). Dengan demikian, anda dapat berkomunikasi jarak jauh dengan lancar setiap hari.
FAQ
Apa yang dimaksud dengan kabel baja?
-Kabel baja adalah nama lain dari wire rope atau bisa juga di sebut dengan tali baja. Kabel baja memiliki banyak fungsi yang fungsi itu dapat di golongkan berdasarkan konstruksi dari kabel baja. Karena konstruksi kabel baja memiliki perbedaan baik dari segi keunggulan maupun kelemahan.
Kawat seling untuk apa?
-Pada mulanya, fungsi utama kawat seling adalah untuk mengangkat dan menarik barang. Tetapi seiring dengan berkembangnya jaman ini, fungsi kawat seling mulai di tambahkan oleh perusahaan-perusahaan besar untuk di gunakan pada kebutuhan mereka.